Senin, 02 November 2015

Penyebab Jerawat Batu yang Sering Diabaikan

Penyebab Jerawat Batu. Memiliki kulit yang bersih mulus merupakan dambaan semua orang baik laki-laki waupun wanita. Namun banyak orang tidak beruntung bisa memiki kulit yang bersih dan mulus, terutama di bagian wajah. Masalah yang paling sering mucul di kulit wajah tak lain adalah jerawat, ya benar sekali, jerawat sangatlah mengganggu penampilan seseorang. Namun banyak orang yang tidak menyadari apa yang mereka lakukan itu justru menimbulkna jerawat di kemudian harinya.

Nahh Topik kita kali adalah membahas tentang penyebab jerawat batu. Jerawat batu berbeda dengan jerawat seperti yang biasanya, untuk penyembuhannya pun juga lebih suli. Jerawat batu memiliki ukuran yang lebih besar di bandingkan dengan jerawat biasa, hal ini dikarenakan adanya peradangan parah yang terjadi di kulit wajah. Jerawat batu disa tumbuh di semua bagian di wajah termasuk juga di dagu, kehadiran jerawat batu tentulah sangat mengganggu, selain mengganggu penampilan, jerawat batu juga terlihat sangat menjijikan. Nah bagi kalian yang ingin menghindari jerawat batu, kalian harus tau apasih penyebab dari jerawat batu tersebut. Berikut berita unik akan membahasnya.

Lihat juga


Penyebab timbulnya jerawat batu


penyebab jerawat batu

  • Gaya hidup, terutama pada jenis makanan yang anda konsumsi, hindarlah makanan yang mengadung lemak dan karbohidrat yang berlebih, karena hal tersebut dapat memicu tumbuhnya jerawat batu pada wajah anda.
  • Alergi, Alergi terhadap jenis makanan tertentu juga dapat menimbulkan jerawat, seperti anda alergi dengan makanan seafood, kaya udang, cumi, kerang dan makanan seafood lainnya. Baik nya anda hindari makanan yang membuat anda alergi.
  • Sel kulit mati, Regenerasi kulit yang lambat juga dapat memicu timbulnya jerawat
  • Kondisi kulit, Kulit berminyak merupakan penyebab utama timbulnya jerawat, baik jerawat biasa maupun jerawat batu. Kulit berminyak bisa disebabkan karena faktor hormonal, diet tinggi lemak dan karbohidrat atau juga karena udara panas, selain itu kulit yang mudah berkeringat juga dapat memicu timbulya jerawat, untuk mengatasi hal ini anda harus rajin mencuci muka anda, kalau perlu gunakan sabun khusus pencuci muka.
  • Kosmetik wajah, Salah kosmetik juga penyebab utama timbulnya jerawat, baik jerawat biasa maupun jerawat batu. Anda harus berhati hati dalam memilih kosmetik, pastikan kulit wajah anda cocok dengan kosmetik yang anda pakai. Pemakaian kosmetik yang berlebih juga dapat memicu timbulnya jerawat. Pada dasarnya semua kosmetik menggunakan obat kimia, hal itu tidak baik untuk kulit wajah jika di dipakai secara berlebihan.
  • Bakteri, Bakteri juga dapat menimbulkan jerawat batu, bakteri bisa tumbuh dengan cepat di kelenjar kulit yang tersumbat dan menghasilkan toxin yang menyebabkan kulit iritasi.
  • Penyumbatan kelenjar kulit,  Jika kelenjar kulit anda tersumbat, maka kotoran debu dengan bercampur keringat dan minyak akan menyebabkan terjadinya jerawat batu pada wajah anda.
  • Faktor keturunan, Faktor keturunan juga bisa menjadi penyebab utama timbulnya jerawat batu, hal ini disebabkan karena adanya gen dari ayah atau ibu anda yang memiliki kelenjar minyak berlebih atau bahkan over aktif.
  • Tangan yang tidak higienes, Jerawta biasa bisa menjadi jerawat batu jika anda sering mengorek-ngorek atau menyentuh jerawat, hal ini akan memperburuk jerawat apalagi jika tangan anda kotor dan banyak kumannya.

Demikianlah beberapa faktor penyebab jerawat batu, mulai sekarang anda harus menjaga kebersihan wajah anda dengan sering mencuci muka anda agar terhindar dari jerawat batu, jika anda sudah terlanjur terkena jerawat batu anda bisa mengatasinya dengan membaca artikel Cara menghilangkan jerawat batu dengan mudah. Semoga artikel di atas bermanfaat.

Sumber

0 komentar

Posting Komentar